Pemudik Melintasi Pos PAM Kasang, Dapat Takjil Dari Kapolsek Kuantan Mudik 

    Pemudik Melintasi Pos PAM Kasang, Dapat Takjil Dari Kapolsek Kuantan Mudik 
    Para pemudik yang melintasi Pos PAM Desa Kasang diberikan takjil...

    Kuansing, Riau - Polsek Kuantan Mudik, Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau. Benar benar memberikan hal yang berbeda terhadap para pemudik, yang melintas melalui Pos Pam Terpadu Kasang, dalam operasi Ketupat 2022.

    Dimana pada saat para pemudik melintasi Pos Pam di Desa Kasang, maka akan mendapatkan takjil yang langsung dipimpin Kapolsek Kuantan Mudik, IPTU Ferry Fadillah SH, bersama Ka Pos Pam Kasang IPDA Padrianto dan personil pos pam.

    " Kita memberikan takjil kepada masyarakat, yang melintas di depan Pos Pam arah ke Provinsi Sumatera Barat, maupun yang memasuki wilayah Kabupaten Kuantan Singingi, " ungkap Kapolres Kuansing, AKBP Rendra Oktha Dinata S.Ik. M.Si melalui Kapolsek Kuantan Mudik IPTU Ferry M Fadillah, SH dalam releasenya di Humas Polres Kuansing, Sabtu (30/4/22).

    Menurutnya, masyarakat yang melintas atau para pemudik yang melintas di Pos PAM Desa Kasang, menjelang waktu berbuka puasa diberikan takjil, dan diharapkan dapat membantu masyarakat muslim untuk berbuka puasa.

    Karena ramainya para pemudik, katanya, sehingga diharapkan untuk selalu berhati-hati dan mematuhi aturan lalu lintas, agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.

    “ Tetap mematuhi protokol Kesehatan serta vaksinasi tetap diutamakan bagi para pemudik, sehingga terhindar dari penyebaran covid-19, ” tuturnya. (Replizar)***

    Kuansing Riau
    REPLIZAR

    REPLIZAR

    Artikel Sebelumnya

    Dikunjungi Tim Pamatwil Polda Riau, Ini...

    Artikel Berikutnya

    Pengamanan Malam Takbiran Hari Raya Id 1443...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Wadir Pusat Pengembangan dan Kajian Politik UI, Pentingnya Peran Parpol Sebagai Instrumen Utama Dalam Demokrasi
    Ketua PWI Riau H. Zulmansyah Berkunjung ke PWI Kuansing, Inilah Program PWI Riau
    Melalui Pendidikan Politik, Kita Wujudkan Etika Budaya Politik Santun
    Masih Kurang Personil, BPBD Kuansing Lakukan Konsolidasi
    Kuansing Dijadikan Lokus Percepatan Penurunan Stunting, Rembuk Stunting di Riau, 

    Tags